Pengenalan Budaya dan Lingkungan, Siswa Dikjurbaif Abit Dikmaba TNI AD Otsus Kodam XVIII/Kasuari

Yogyakarta, Penkogab3 – Sejumlah 240 Siswa Dikjurba Infanteri Abit Dikmaba TNI AD Otsus Kodam XVIII/Kasuari T.A 2020, mengikuti Pengenalan Budaya dan Lingkungan di wilayah Daerah Intimewa Yogyakarta, yang sebelumnya mendapat pengarahan terlebih dahulu dari Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Rudianto di Gedung Dodiklatpur Rindam IV/Diponegoro.

Pada kesempatan tersebut Pangdam berpesan agar lebih aktif berinteraksi dengan pelatih dan harus ada orang tua asuh di sekitar lembaga pendidikan. Selama pendidikan belajarlah yang baik dan fokus karena semangat yang luar biasa.

Beberapa tempat yang dikunjungi antara lain Malioboro, Benteng Vredeburg, Kraton Yogyakarta, Kraton Ratu Boko dan Candi Prambanan.

Dengan bertambahnya wawasan para siswa ini diharapkan akan muncul pemimpin-pemimpin muda di Papua dan akan menjadi potensi untuk wilayah Papua “Isilah dirimu dengan ilmu sebanyak mungkin, lalu kembali untuk memajukan Papua”